Follow Us

Malam Ini iPhone 13 Sudah Bisa Dipesan di Singapura, Sudah Gak Sabar!

None - Jumat, 17 September 2021 | 19:30
Kamera iPhone 13 Pro
Apple

Kamera iPhone 13 Pro

Nextren.com - Bagi fans iPhone yang sudah tak sabar ingin memiliki iPhone 13 series, maka bisa dipesan di Singapura, karena mulai malam ini sudah dijual secara resmi di sana.

Apple baru saja memperkenalkan iPhone 13 series terbaru pada Rabu (15/9/2021) dini hari WIB.

Sama seperti iPhone 12 series, ada empat varian iPhone yang diluncurkan untuk tahun 2021 ini, yaitu iPhone 13 "reguler", iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.

Apple mengumumkan segera membuka keran pemesanan untuk keempat varian iPhone 13 itu mulai 17 September mendatang untuk wilayah Amerika Serikat dan Singapura.

Baca Juga: 5 Perbedaan iPhone 13 Dari Generasi Sebelumnya, Harga Lebih Murah!

Penggemar Apple Indonesia yang sudah tak sabar untuk memiliki iPhone 13 terbaru bisa mengikuti sesi pre-order yang berlangsung di Singapura.

Sebab, sampai saat ini, belum ada informasi kapan lini iPhone 13 anyar ini akan dipasarkan secara resmi di Indonesia.

Namun, konsekuensinya, sesuai aturan IMEI yang saat ini sudah berlaku, pembeli iPhone 13 atau perangkat genggam apa pun dari luar negeri harus membayar pajak dan melaporkan nomor IMEI ke bea cukai bandara/pelabuhan terlebih dahulu.

Dengan demikian, pembeli harus membayar biaya tambahan sebagai pembayaran pajak.

Kira-kira berpaa ya harga iPhone 13 Series di Indonesia? Yuk simak di halaman selanjutnya.

Pantauan di laman resmi Apple Singapura, iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max serentak bisa dipesan langsung di situs resmi pada 17 September, pukul 8 malam waktu Singapura atau pukul 19.00 WIB.

Setelah masa pre-order, jajaran iPhone 13 dijadwalkan baru akan tersedia pada 24 September mendatang di Singapura.

Dalam keterangan yang dicantumkan di situs, Apple membatasi jumlah pembelian empat model iPhone 13 ini, yakni hanya sebanyak dua buah iPhone 13 untuk setiap pelanggan.

Untuk harganya, di Singapura, lini iPhone 13 dibanderol mulai harga paling murah Rp 1.149 dollar Singapura (sekitar Rp 12,2 juta) hingga paling mahal mulai 2.629 dollar Singapura (sekitar Rp 27,9 juta).

Baca Juga: Apple Tak Lagi Jual iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro Max, dan iPhone XR

Harga ini bergantung dari model dan kapasitas penyimpanan yang dipilih oleh konsumen.

Banderol harga iPhone 13 series di Singapura ini sedikit lebih mahal ketimbang harga jual iPhone 13 di Amerika Serikat.

Di negara asalnya, jajaran iPhone 13 dijual mulai harga paling murah Rp 9,9 juta hingga paling mahal Rp 22,8 juta.

Sebagai ancang-ancang, berikut daftar lengkap harga iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max di Singapura, menurut kurs hari ini, Rabu (15/9/2021) siang.

Harga iPhone 13

iPhone 13 128 GB - 1.299 dolar Singapura (sekitar Rp 13,8 juta) iPhone 13 256 GB - 1.469 dolar Singapura (sekitar Rp 15,6 juta) iPhone 13 512 GB - 1.799 Singapura (sekitar Rp Rp 19,1 juta)

Harga iPhone 13 Mini

iPhone 13 Mini 128 GB - 1.149 dolar Singapura (sekitar Rp 12,2 juta) iPhone 13 Mini 256 GB - 1.319 dolar Singapura (sekitar Rp 14 juta) iPhone 13 Mini 512 GB - 1.649 dolar Singapura (sekitar Rp 17,5 juta)

Harga iPhone 13 Pro

iPhone 13 Pro 128 GB - 1.649 dolar Singapura (sekitar Rp 17,5 juta) iPhone 13 Pro 256 GB - 1.819 dolar Singapura (sekitar Rp 19,3 juta) iPhone 13 Pro 512 GB - 2.149 dolar Singapura (sekitar Rp 22,8 juta) iPhone 13 Pro 1 TB - 2.479 dolar Singapura (sekitar Rp 26,3 juta)

Baca Juga: Duh! Baru Beli Sehari, iPhone 13 Milik Pria Ini Hancur Karena Jatuh

Harga iPhone 13 Pro dan Pro Max untuk wilayah Singapura.
(Situs Apple Singapura)

Harga iPhone 13 Pro dan Pro Max untuk wilayah Singapura.

Harga iPhone 13 Pro Max

iPhone 13 Pro Max 128 GB - 1.799 dolar Singapura (sekitar Rp 19,1 juta) iPhone 13 Pro Max 256 GB - 1.969 dolar Singapura (sekitar Rp 20,9 juta) iPhone 13 Pro Max 512 GB - 2.299 dolar Singapura (sekitar Rp 24,4 juta) iPhone 13 Pro Max 1 TB - 2.629 dolar Singapura (sekitar Rp 27,9 juta)

Harga di Indonesia?

Sementara itu, untuk banderol harganya, kemungkinan besar harga jajaran iPhone 13 di Indonesia tak jauh berbeda dengan harga iPhone 12 dulu.

Setidaknya begitulah perkiraan bila mengacu pada harga jual iPhone 12 Series di Singapura dan saat masuk resmi ke Indonesia pada 2020.

Sebagai contoh, tahun lalu, saat pertama kali dijual di Singapura, iPhone 12 varian 64 GB dihargai mulai 1.299 dollar Singapura (sekitar Rp 14 juta berdasarkan kurs November 2020).

Saat perangkat yang sama masuk secara resmi ke Indonesia, banderol harganya sedikit lebih mahal, yakni mulai Rp 15 juta.

Nah, tahun 2021 ini, banderol harga keempat model iPhone 13 di Singapura sama persis dengan harga empat model iPhone 12 ketika diluncurkan di sana.

Baca Juga: iPhone 13 Hadir Dengan Dukungan Teknologi Dual eSIM, Canggih!

Misalnya, harga iPhone 13 varian 128 GB kini dipatok dengan harga yang sama persis dengan iPhone 12, yakni mulai 1.299 dollar Singapura atau sekitar Rp 13,7 juta, menurut kurs saat ini.

Dengan begitu, banderol harga iPhone 13 "reguler" di Indonesia pun kemungkinan besar juga mulai dari Rp 15 juta, tak jauh berbeda dengan banderol harga iPhone 12 "reguler" dulu.

Tiga iPhone 13 lainnya pun sama, kemungkinan harganya tak jauh berbeda dengan iPhone 12 dulu.

Perlu diingat bahwa prediksi harga serta jadwal peluncuran iPhone 13 di Indonesia ini baru perkiraan berdasarkan riwayat harga dan jadwal penjualan iPhone beberapa tahun belakangan di Indonesia.

Informasi resmi soal kehadiran berikut banderol harga iPhone terbaru biasanya baru akan diumumkan oleh distributor resmi Apple di Indonesia, seperti iBox (Erajaya Group) dan Digimap (MAP Group).

Kita tunggu saja kehadiran iPhone 13 series di Tanah Air.

Kapan iPhone 13 rilis di Indonesia?

Belum ada informasi resmi soal kehadiran iPhone 13 series berikut harga di Indonesia.

Kendati demikian, tanggal rilis iPhone 13 di Indonesia bisa dianalisis dari peluncuran iPhone dalam tiga tahun belakangan.

Pemesanan awal (pre-order) dan penjualan perdana iPhone baru di Indonesia selalu jatuh di bulan Desember, meskipun jadwal peluncuran globalnya bisa berubah-ubah.

Ketika peluncuran iPhone X dan iPhone 11 series yang sama-sama digelar bulan September, penjualan perdana iPhone di Indonesia dimulai pada bulan Desember.

Baca Juga: 82 Persen Pengguna Android Malas Pindah ke iPhone 13, Ini Alasan Utamanya

Namun, ketika peluncuran iPhone 12 mundur ke bulan Oktober, penjualan iPhone 12 tetap dilakukan pada bulan Desember.

Melihat riwayat tersebut, kemungkinan penjualan perdana iPhone 13 di Indonesia juga akan berlangsung di bulan Desember.

Biasanya, pemesanan hingga penjualan perdana iPhone baru di Indonesia akan berlangsung di pekan pertama hingga kedua bulan Desember.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "iPhone 13 Bisa Dipesan Mulai 17 September di Singapura, Ini Harganya" Penulis : Galuh Putri Riyanto

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest