Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Harga Samsung Galaxy A52s 5G di Indonesia, Pre-Order Irit Rp 500 ribu!

Fahmi Bagas - Selasa, 14 September 2021 | 17:30
Desain Samsung Galaxy A52s 5G varian warna Awesome Mint.
GSMArena

Desain Samsung Galaxy A52s 5G varian warna Awesome Mint.

Spesifikasi Samsung Galaxy A52s 5G

Pada seri teranyar ini, Samsung menyematkan panel Super AMOLED berukuran 6.5 inci yang dapat menampilkan kualitas FHD+.

Kemampuan dari layarnya pun sudah dapat menjalankanrefresh rate 120Hz dengantouch sampling rate mencapai 240Hz.

Baca Juga: Spesifikasi Kamera Samsung Galaxy S22 Series Terungkap, Kok Segini?

Kemudian hal lain yang bisa dilihat dari Samsung Galaxy A52s 5G adalah segmen kamera yang membawa skema Quad Camera.

Kamera utamanya mengusung resolusi 64MP dan didukung dengan tiga sensor lain yang terdiri dari 12MP sensorultrawide, 5MP sensor makro, dan 5MP sensor kedalaman.

Sedangkan untuk sensor kamera depannya mengandalkan lensa berukuran 32MP.

Beralih ke lini dapur pacu, Samsung Galaxy A52s 5G di Indonesia dibekali dengan kinerja prosesor Snapdragon 778G milik Qualcomm.

Tak hanya itu, pihak perusahaan turut membenamkan sokongan kekuatan dari konfigurasi RAM 8GB + 256GB yang bisa diperluas hingga 1TB menggunakan kartu MicroSD.

Baca Juga: Perbedaan Fitur Samsung Galaxy Buds2 dan Galaxy Buds Pro, Beda Dikit Kok!

Bahkan, Samsung Galaxy A52s 5G juga memiliki fitur bernama RAM Plus yang mampu memperluas kapasitas RAM hingga 4GB.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x