Nextren.com - Baru-baru ini, publik dihebohkan dengan adanya kemungkinan platform media sosial TikTok meluncurkan fitur baru TikTok Stories.
Seperti namanya, fitur baru ini nantinya dapat digunakan oleh para pengguna TikTok untuk membuat Stories.
Sementara itu, fitur Stories sendiri bisa dibilang bukan merupakan suatu hal yang baru.
Baca Juga: TikTok Bisa Jadi Aplikasi Penghasil Uang Gede, 1 Akun Dapat Rp 54.000!
Fitur Stories saat ini sudah berkembang sangat pesat bekat adanya peran dari Instagram lewat fitur Instagram Stories.
Anak perusahaan Facebook itulah yang diketahui telah membuat fitur Stories semakin dikenal banyak orang dari waktu ke waktu.
Walaupun Instagram yang membuat fitur Stories semakin populer, tapi sejatinya fitur tersebut pertama kali dikenalkan oleh Snapchat.
Kini, TikTok pun ingin berinovasi dengan menghadirkan fitur serupa bernama TikTok Stories.
Lalu, seperti apa wujud dari fitur TikTok Stories tersebut? Yuk lanjut di halaman kedua.
Lewat salah satu postingan terbaru akun Twitter konsultan media sosial Matt Navarra, dapat dilihat wujud dari fitur TikTok Stories.
Bisa dibilang, wujud dari TikTok Stories tidak terlalu jauh berbeda dengan fitur Stories di Instagram maupun Snapchat.
Tidak hanya wujudnya yang serupa, fitur TikTok Stories ini pun mempunyai jangka waktu beredar yang sama dengan Instagram dan Snapchat, yakni 24 jam.