Follow Us

Realme Meluncurkan MagDart, Teknologi Nirkabel Magnetik Canggih

Zihan Fajrin - Rabu, 04 Agustus 2021 | 11:00
Realme meluncurkan produk MagDart, teknologi nirkabel magnetik miliknya yang tidak hanya satu.
Zi

Realme meluncurkan produk MagDart, teknologi nirkabel magnetik miliknya yang tidak hanya satu.

Realme Flash merupakan smartphone android pertama yang mendukung pengisian nirkabel magnetik.

Selain itu, hp realme ini juga kompatibel dengan sejumlah aksesoris pengisian daya magnetik lainnya.

Realme flash dibekali dengan baterai berkapasitas 4500mAh yang dapat terisi penuh dari 0 persen hingga 100 persen dalam waktu 1 jam atau setara dengan pengisian daya 50W SuperDart.

Baca Juga: Sertifikat Bocor di Ditjen SDPPI, Laptop Realme Book Siap Masuk Indonesia?

50W MagDart Charger

Produk inilah yang mendukung pengisian cepat realme MagDart.

Realme meyakinkan bahwa perangkat pengisian daya nirkabel ini telah dilengkapi dengan sistem pendinginan udara aktif yang mampu menjaga suhu pada mainboard dan body tetap stabil.

Uraian tentang sistem pendinginan bisa kalian baca di halaman selanjutnya.

Sistem pendinginan dalam 50W MagDart Charger dilengkapi dengan kipas yang kuat, dapat dengan cepat menghalau udara panas, dengan cara memberikan angin dalam kuantitas besar ke dalam pengisi daya.

Hasilnya charger dapat mempertahankan daya pengisian yang maksimal dalam waktu lebih lama.

15W MagDart Charger

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest