Nextren.com - Bagi pemilik smartphone mungkin sudah tidak asing lagi dengan keberadaan sistem operasi Android sebagai inti darisoftware yang disematkan pada perangkat.
Bahkan saat ini digadang-gadang kalau Google sudah memasuki tahap dalam pengembangan Android generasi 13.
Namun tahukah kamu bahwa ternyata ada HP Nokia yang bisa akses layanan Google meski bukan Android.
Sebuah video di YouTube memperlihatkan adanya seri HP Nokia 400 yang berjalan dengan sistem operasi Android.
Baca Juga: Unboxing Seri HP Nokia 5.4, Berdesain Kamera Punch-Hole dan Ada NFC
Ponsel yang tergolong ke dalam Feature Phone itu sebenarnya adalah perangkat Nokia yang seharusnya muncul pada tahun 2019.
Namun setelah itu pihak HMD Global diketahui malah membatalkan peluncuran Nokia 400 ke hadapan publik.
Setelah lebih dari satu tahun tidak terdengar, video YouTube berjudul "Google Android for Feature Phones" muncul dan saat ini menarik perhatian para netizen.
Pasalnya Nokia 400 nampak seperti perpaduan antara smartphone jaman sekarang dan Feature Phone lawas.
Seri yang satu ini tampil dengan desain serupa dengan ponsel Nokia jaman dulu yang menggunakan D-Pad.
Namun layar dari Nokia 400 memperlihatkan keberadaan sistem operasi di dalamnya.
Baca Juga: Jadwal Update HP Nokia ke Android 11 Sepanjang 2021, Penting Nih!