Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari
Nextren.grid.id - Xiaomi menjadi vendor yang paling dipertimbangkan saat ini.
Pasalnya, hape besutannya selalu dijual dengan harga yang relatif murah.
Meski begitu, perusahaan tetap mempertahankan kualitas produknya agar diterima baik di pasaran.
Pada bulan Maret 2017 yang lalu, salah satu hape Xiaomi yang bertajuk Xiaomi Mi 5C resmi rilis di Indonesia.
(BACA: Bocoran Spek LG Judy, Hape Penerus LG G6 yang Tak Kalah Mantap)
Sebagai informasi, Xiaomi Mi 5c ini dibekali dengan layar berukuran 5.15 inci.
Kapasitas RAM nya juga udah 3GB dengan chipset original buatan Xiaomi bernama Xiaomi Surge S1.
Bukan hanya itu, pabrikan telah menyematkan resolusi kamera belakang 12MP dan kamera depan 8MP untuk menemani aktifitas fotografi kamu.
Saat pertama kali dirilis, hape ini dibanderol dengan harga Rp 3 jutaan loh.
Tapi, kamu tak perlu khawatir soalnya kini harga tersebut telah turun drastis.