Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.
Nextren.com -Twibbon atau frame menjadi cara masyarakat Indonesia yang memiliki akun sosial media untuk merayakan sesuatu.
Twibbon memperingati hari Satelit Palapa, satelit pertama yang meluncur dari Indonesia hadir untuk bisa kalian unduh.
Nantinya Twibbon hari Satelit Palapa ini bisa kalian bagikan ke sosial media atau pun dijadikan display picture WhatsApp.
Baca Juga: Elon Musk Janji Naikkan Kinerja Internet Satelit Starlink ke 300Mbps!
Hari Satelit Palapa di Indonesia pertama kali dilakukan tepatnya pada 44 tahun yang lalu pada tanggal 8 Juli 1976.
Ya, hari tersebut merupakan hari diluncurkannya satelit pertama Indonesia.
Satelit tersebut bernama Satelit Palapa A1 yang diluncurkan dari Cape Canaveral Kennedy Space, Amerika Serikat, pada pukul 19.30 waktu setempat atau pukul 06.30 WIB.
Setelit Palapa A1 diterbangkan dengan roket NASA bernama Delta 2941.
Mengapa hari Satelit Palapa ini harus dirayakan? Lihat jawabannya di halaman selanjutnya dan link unduh Twibbon.
Tentunya harus dirayakan, karena meluncurnya Satelit Palapa begitu bersejarah.
Mengutip TribunPontianak, peluncuran itu disiarkan di TVRI secara langsung dan di-relay oleh Palembang dan stasiun Medan.