Laporan wartawan nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma
nextren.com - Oppo A74 menawarkan spesifikasi yang cukup berbeda dibandingkan versi 5G.
Harga Oppo A74 versi 4G ini pun juga bisa dibilang masih cukup terjangkau dengan spesifikasi yang ditawarkan seperti layar AMOLED, baterai besar, dan pengisian daya 33W.
Namun sebagai seri A, perangkat ini juga dapat memenuhi berbagai macam kebutuhan konsumennya.
Kami sendiri sudah pernah mencoba Oppo A74 versi 5G dan kali ini mencoba juga versi standar yang hanya mendukung jaringan maksimal di 4G.
Baca Juga: Daftar Seri HP yang Akan Terima Android 12 Beta, Ada OPPO dan Xiaomi
oBaca Juga: Spek dan Render OPPO Reno6 Muncul di Sertifikasi TENAA, Kapan Hadir?
Meskipun berbeda, Oppo A74 masih tetap menawarkan pengalaman yang menyenangkan dalam menggunakan sebuah smartphone mulai dari performa dan kameranya.
Selain spesifikasi, ada juga beberapa fitur menarik yang dapat memperkaya pengalaman dari menggunakan perangkat ini.
Dengan harga 3 jutaan saja, Oppo A74 memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan yang dapat menjadi pertimbangan sebelum membeli perangkat ini.
Lalu apa saja pengalaman yang kami dapat selama menggunakan perangkat Oppo A74 ini ?