Nextren.com -Kehadiran Redmi K40 gaming di pasar global sepertinya tak memerlukan waktu yang panjang.
Melansir dari Gizmochina.com, Redmi K40 gaming versi global kemungkinan akan hadir dalam waktu singkat karena perangkat ini telahterdaftar di Google Play Console.
Berita tentang kemunculan Redmi K40 gaming di daftar database Google Play Console ditemukan oleh akun tiwtter @stufflistings.
Akun twitter @stufflistings menemukan Redmi K40 gaming di Google Play Console dengan spesifikasi yang lengkap.
Baca Juga: Redmi K40 Gaming Tak Dukung Google Mobile Service, Aplikasinya Gimana?
Daftar Google Play Console diatas menyebutkan bahwa smartphone ini mendukung resolusi FHD plus, RAM 8 GB, Android 11, kerapatan pixel 440 ppi dan chipset Dimensity 1200.
Jika dibandingkan, spesifikasi ini sama persis dengan Redmi K40 gaming versi Cina yang telah dirilis pekan lalu.
Lantas kapan prediksi Redmi K40 gaming rilis di pasar global? Simak penjelasan di halaman berikutnya.
Beberapa media teknologi global memprediksi Redmi K40 gaming akan menembus pasar global pada sekitar akhir bulan ini atau bisa juga bulan Juni mendatang.
Namun perlu diperhatikan bahwa pihak Xiaomi dan Redmi masih belum memberi keterangan resmi kapan Redmi K40 Gaming akan rilis untuk pasar global.
Kita sepertinya masih harus bersabar untuk menanti salah satu smartphone gaming unggulan Xiaomi di tahun 2021 ini.