Follow Us

Perbandingan Fitur Kamera Samsung Galaxy A52 dengan Galaxy A51

Randy Fauzi F - Selasa, 30 Maret 2021 | 19:00
Samsung Galaxy A52 Awesome Violet.
Dok.Nextren

Samsung Galaxy A52 Awesome Violet.

Dari segi jumlah kamera, baik Galaxy A51 maupun Galaxy A52 sama-sama mengusung teknologi quad-camera.

Hanya saja untuk desainnya, Galaxy A52 terlihat lebih stylish dan modern dengan lensa yang disusun ke bawah.

Bagian quad kamera Galaxy A51.
Zihan Fajrin

Bagian quad kamera Galaxy A51.

Baca Juga: Perbedaan Fitur Kamera Samsung Galaxy A32, Galaxy A52, Galaxy A72

Ukuran lensanya pun dibuat lebih besar seakan mempertegas sebagai kemampuan utamanya.

Sementara kamera Galaxy A52 ditempatkan dalam satu modul persegi panjang yang memiliki warna kontras dengan bodinya.

Spesifikasi

Lanjut ke spesifikasi, secara umum perubahan yang dihadirkan Galaxy A52 tidak terlalu banyak.

Tercatat hanya lensa utama saja yang mengalami perubahan spesifikasi.

Sebelumnya, lensa utama Galaxy A51 memiliki resolusi 48MP (f/2.0). Sedangkan Galaxy A52 64MP (f/1.8).

Selebihnya relatif sama, mulai dari lensa ultrawide 12MP (f/2.2), lensa macro 5MP (f/2.4), dan sensor depth 5MP (f/2.4).

Tampilan bodi belakang Samsung Galaxy A52 berwarna hitam.
YouTube /Moboaesthetetics

Tampilan bodi belakang Samsung Galaxy A52 berwarna hitam.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest