Bocoran sebelumnya juga sempat mengatakan kalau versi Pro ini juga mendukung teknologi pengisian daya cepat sebesar 33W.
Namun hal itu tidak disampaikan oleh Lu Weibing pada postingannya.
Baca Juga: Beredar Foto Xiaomi Mi 11 Rusak Parah, Bodi Bengkok Hampir 90 Derajat!
Ia hanya menekankan bahwa Redmi K40 Pro akan dirilis pada bulan depan.
Yang terpenting dari informasi adalah harga dari Redmi K40 Pro disebutkan bakal dimulai dari kisaran Rp 6 jutaan.
Kita tunggu saja beberapa minggu ke depan hingga ada kabar terbaru dari seri flagship Redmi ini.
(*)