Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Jelang 4.5G, Yuk Kenali Ulang 4G LTE Di Indonesia

Wahyu Subyanto - Selasa, 23 Januari 2018 | 21:28
Hape 4G
hisdustantimes

Hape 4G

Laporan wartawan Nextren, Wahyu S.Nextren.grid.id-Operator di Indonesia memang sudah cukup lama menggelar layanan 4G.Jangkauannya juga kian luas dan merata, meski memang lebih banyak di kota-kota besar.Sekedar mengingatkan, di Indonesia ada dua jenis teknologi 4G yang dijalankan, yaitu LTE-TDD (Long-Term Evolution Time-Division Duplex) dan LTE-FDD (Long-Term Evolution Frequency-Division).Perbedaan utama antara LTE-TDD dan LTE-FDD adalah cara data didownload dan upload, serta berada di frekuensi berapa.

(BACA :Harga Terbaru Samsung Galaxy Note 8, Hape Terbaik Ala Pengamat Gadget )Untuk proses download-upload, LTE-FDD menggunakan dua frekuensi untuk mengunggah dan mengunduh data.Sementara LTE-TDD hanya menggunakan satu frekuensi, yang dipakai bergantian antara download dan upload.LTE-TDD memakai frekuensi yang lebih tinggi, sedangkan LTE-FDD berada di frekuesi lebih rendah. Dalam sebuah hape, teknologi 4G yang dipakai tertera di kardus penjualannya.

(BACA :Meizu 15 Plus Berdesain Aduhai Segera Hadir, Bukan Hape Murah Ya )

Di Indonesia, kebanyakan hape 4G yang beredar memakai teknologi LTE-FDD karena memang dipakai oleh lebih banyak operator, yaitu Telkomsel, XL Axiata, Indosat Ooredoo, Tri, dan Smartfren.Sementara teknologi 4G LTE-TDD hanya dipakai oleh Bolt dan juga Smartfren.Bulan November lalu, frekuensi 2100Mhz sudah dimenangkan oleh Indosat dan Tri, sedangkan Telkomsel memenangkan frekuensi 2300Mhz.Alhasil ada sedikit perubahan dalam pemakaian frekuensi 4G operator.

(BACA :Hape 2018, Inilah Hape Xiaomi Versi MI Layak Beli Cuma Seharga Redmi )Telkomsel sudah jelas memakai frekuensi 2300Mhz untuk 4G TDD.Selain itu, semua operator juga sedang menguji coba layanan 4.5G, dengan cara menggabungkan beberapa teknologi dan beberapa frekuensi yang dimilikinya.

Hasilnya sangat menarik, karena kecepatan internet 4.5G yang dicoba itu bisa mencapai 300Mbps lebih.

Faktanya kekuatan jaringan operator memang tidak merata.Adakalanya kamu perlu nomor operator lain, karena buruknya kualitas jaringan di sebuah lokasi.

(BACA :Trik Jitu Berantas Undangan Grup Tak Jelas Di Facebook, Wajib Coba! )

Jadi penting untuk memastikan smartphone yang dibeli bisa dipakai untuk operator mana saja.Ini dia pemakaian frekuensi operator 4G di Indonesia saat ini.

Teknologi 4GBandFrekuensi (Mhz)
TelkomselFDDB8900
B31800
B402300
IndosatFDDB8900
B31800
B42100
XLFDDB8900
B31800
TriFDDB31800
B42100
SmartfrenFDDB5850
TDDB402300
BoltTDDB402300

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x