Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - Kebiasaan orang-orang untuk mengabadikan momen membuat segmen kamera pada smartphone menjadi sesuatu yang penting.
Pasalnya saat ini tidak sedikit orang yang menilai smartphone dari keandalannya di sektor kamera.
Vendor-vendor smartphone pun saat ini meningkatkan kualitas dan kemampuan yang dibawa oleh lensa kameranya.
Seperti yang kita tahu bahwa sensor kamera HP saat ini sudah mencapai angka 108MP.
Baca Juga: 4 Seri HP Chipset Snapdragon 888 di tahun 2021, Pesaing Mi 11 Series
Sayangnya, resolusi tersebut hanya untuk seri-seri kelas kakap yang harganya pun cukup tinggi.
Tapi jangan khawatir, sebab ada beberapa seri smartphone dengan kualitas kamera yang mempuni namun harga terjangkau.
Nextren punya rekomendasi 5 seri HP yang memiliki kualitas kamera terbaik dengan harga Rp 2 jutaan.
Berikut daftar selengkapnya!
1. OPPO A53
Rekomendasi pertama datang deri sering A milik OPPO yang dirilis pada bulan Agustus lalu.
Lewat seri OPPO A53, konsumen akan dimanjakan dengan kemampuan tiga sensor kamera belakang.
Sensor kamera utamnya diisi oleh lensa beresolusi 13MP, serta didukung oleh 2MP lensa makro dan 2MP sensor kedalaman.
Baca Juga: Gaming Test dan Benchmark Oppo A53, Performa Chipsetnya Melebihi Ekspektasi
OPPO A53 juga hadir dengan kamera selfie berkemampuan 16MP, cocok bagi anak muda yang hobi swafoto.
Pada seri ini, kamu pun bisa mendapatkan hasil gambar yang tajam dengan penggunaan fitur HDR.
Baca Juga: Cara Mudah Mengaktifkan fitur Video Slow-Mo 960 FPS Oppo Reno4
Ada juga fitur Dazzle Color yang berfungsi untuk meningkatkan kualitas saturasi dari gambar.
Tak ketinggalan, dukungan software yang mempuni pada OPPO A53 juga membuat kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur seperti AI Beutification dan Stylish Filter.
Soal harga, perangkat ini dijual di Indonesia dengan harga awal Rp 2.599.000.
2. Samsung Galaxy A12
Selanjutnya ada seri terbaru dari Samsung yakni Galaxy A12.
HP ini masuk ke dalam rekomendasi karena memiliki kemampuan kamera utama 48MP.
Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A12, Harganya Pas Ada Pilihan RAM
Tak hanya itu, ada juga sokongan dari tiga lensa lainnya seperti 5MP lensa ultra-wide, 2MP lensa makro, dan 2MP sensor kedalaman.
Kemampuan kamera dari Galaxy A12 ini juga dapat dimaksimalkan dengan berbagai fitur didalamnya seperti filter.
Kamu juga sudah bisa merekam video dengan resolusi sampai 1080p.
Baca Juga: Unboxing Samsung Galaxy A12, HP 2 Jutaan RAM 6GB dan Memori 128GB
Soal kualitas kamera selfie, Galaxy A12 mengandalkan kemampuan sensor kamera sebesar 8MP.
Berbicara soal harga, smartphone ini tersedia dalam dua versi yakni 4GB RAM/128GB dan 6GB RAM/128GB degan harga yang berbeda.
4GB/128 dijual seharga Rp 2.499.000, sedangkan varian 8GB/128GB Rp 2.799.000.
3. realme 7i
Beranjak ke seri number milik realme yang merupakan keluarga baru dari 7 series.
Jika melihat dari persamaan dengan realme 7 dan realme 7 Pro, realme 7i ini mengusung skema empat lensa kamera yang sama.
Baca Juga: realme 7 dan realme 7i Resmi Masuk Indonesia, Harga Rp 3 Jutaan dengan NFC
Resolusi kamera utamanya diisi oleh sensor 64MP yang turut dilengkapi dengan 8MP lensa ultra-wide, 2MP lensa monokrom, dan 2MP lensa makro.
Disini menarik karena realme 7i dijual dengan harga Rp 2 jutaan, namun dengan spesifikasi kamera utama yang tinggi di kelasnya.
Selain itu sensor tersebut juga dinilai mampu menghasilkan gambar yang baik untuk kondisi minim cahaya.
Pasalnya, realme 7i ini hadir dengan Mode Super Nightscape yang bisa mengambil gambar meski situasi gelap.
Baca Juga: HP Misterius Dengan Kode realme Koi Muncul, Klaim Bawa Snapdragon 888
Selain itu, kamu juga bisa merasakan tiga filter yang tidak biasa seperti Modern Gold, Cyberpunk, dan Flamingo.
realem 7i dijual di pasar Indonesia dengan harga resmi Rp 3.199.000.
Namun, di platform Shopee ada beberapa toko online terpercaya yang menjualnya dengan harga sekitar Rp 2,7 jutaan.
Baca Juga: Unboxing Redmi Note 9 Dengan Warna Terbaru, Harga Masih 2 Jutaan
4. Xiaomi Redmi Note 9
Hp 2 jutaan dengan kamera terbaik lainnya ada Xiaomi Redmi Note 9.
Seri terbaru dari Redmi ini memiliki kemampuan kamera utama sebesar 48MP dengan bukaan f/1.79.
Bukaan yang cukup lebar membuatnya mampu untuk mengambil gambar di ruang yang redup akan cahaya.
Baca Juga: Review Kamera Redmi Note 9, Kamera Makro Mantap Tapi Ada Kurangnya
Lalu sensor lainnya berasal dari lensa ultra-wide 8MP, 2MP lensa makro, dan 2MP sensor kedalaman.
Pada Redmi Note 9 ini kamu juga dapat merasakan kamera selfie 13MP dengan desain DotDisplay pada layar.
Kamera depan itu juga dilengkapi dengan mode HDR serta fitur seperti Selfie Panorama dan Potrait Selfie.
Harga dari Redmi Note 9 ini dijual seharga Rp 2.499.000 di platform market place LazMall.
Baca Juga: Xiaomi Mi 11 Rilis, Resmi Jadi yang Pertama Bawa Snapdragon 888
5. Samsung Galaxy A21s
Terakhir ada seri A lainnya dari Samsung yaitu Galaxy A21s.
Smartphone ini membawa kemampuan empat sensor kamera yang dikepalai oleh lensa 48MP kamera utama.
Tiga lainnya pun diisi oleh 8MP lensa ultra wide, 2MP lensa makro, dan 2MP sensor kedalaman.
Kamera depan dari perangkat satu ini pun sudah mengusung resolusi sebesar 13MP yang bisa dimaksimalkan dengan fitur-fitur didalamnya.
Dan untuk harganya, Samsung membanderol Galaxy A21s versi memori 6GB/128GB dengan harga promo Rp 2.949.000.
(*)