Follow Us

Cara Mudah Restore Chat WhatsApp, Semua Data Tersimpan dengan Aman

Randy Fauzi F - Selasa, 29 Desember 2020 | 17:30
WhatsApp
sosialgeek

WhatsApp

Setelah itu, pilih opsi menu chats, lalu pilih lagi opsi chat backup yang ada di bagian bawah.

Baca Juga: Cara Mudah Agar Tak Otomatis Masuk Grup Whatsapp yang Tidak Diinginkan

Kemudian, pilih opsi backup. Tunggu beberapa saat hingga proses backup ke Google Drive selesai.

Dalam proses backup ini, pastikan HP kalian terhubung ke koneksi yang kencang dan stabil.

Untuk proses backup, kalian juga dapat mengatur prosesnya secara otomatis.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Melindungi Akun WhatsApp dari Hacker di HP Android

Di bagian bawah pada halaman chat backup, kalian bisa memilih ingin melakukan chat backup secara otomatis dalam kurun waktu berapa lama.

Lalu, kalian juga bisa memilih akun Google Drive yang akan dijadikan tempat backup chat WhatsApp.

Khusus untuk data video, kalian dapat menambahkan dalam proses backup atau tidak.

Jika proses backup sudah selesai, kalian bisa unsinstall aplikasi WhatsApp di HP lama, kemudian meng-installnya lagi di HP baru.

Setelah ter-install, buka aplikasi WhatsApp di HP baru dan masukan nomor yang digunakan.

Baca Juga: Cara Membuat Wallpaper Berbeda di WhatsApp Untuk Chat Personal atau Grup

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest