Follow Us

Bos OnePlus Pastikan Bakal Luncurkan Smartwatch Awal Tahun 2021

Fahmi Bagas - Rabu, 23 Desember 2020 | 09:32
OnePlus
India Today

OnePlus

Dikatakan kalau OnePlus Watch nantinya akan memiliki desain bulat seperti jam tangan lainnya.

Beberapa asumsi menyebut kalau OnePlus tidak ingin memberikan bentuk persegi karena enggan untuk disebut klon Apple Watch.

Sebab pada bulan September lalu, ada laporan kalau 2 ribu OnePlus Buds sempat disita oleh Bea Cukai Amerika Serikat karena bentuknya yang mirip dengan AirPods.

Baca Juga: Aduh! Dikira AirPods KW, Ribuan OnePlus Buds Kena Sita Bea Cukai AS

Alhasil, TWS milik OnePlus itu diduga sebagai AirPods KW yang ingin dijual di negara Paman Sam tersebut.

Kembali ke prediksi spesifikasi, ada laporan lain juga menyebut bahwa OnePlus Watch akan berjalan dengan Wear OS dan bekerja sama dengan Google untuk meningkatkan kemampuan sistem didalamnya.

Namun hal tersebut masih belum dikonfirmasi oleh Pete Lau ataupun pihak perusahaan.

Adanya konfirmasi dari bos OnePlus ini pun membuat sejumlah penilai menganggap kalau OnePlus sudah mulai siap bertarung di pasar wearable seperti perusahaan teknologi Tiongkok lainnya.

Mari kita tunggu saja kabar terbaru dari perangkat smartwatch tersebut dalam beberapa minggu ke depan.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest