Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Galaxy S21 Uji Coba di GeekBench, Pakai Snapdragon 888 dan RAM 8GB!

Fahmi Bagas - Jumat, 04 Desember 2020 | 16:30
Samsung Galaxy S21 Plus

Samsung Galaxy S21 Plus

Nextren.com - Pengembangan smartphone flagship untuk tahun 2021 mulai dilakukan oleh beberapa vendor ponsel.

Pasalnya dirumorkan kalau pada kuartal pertama (Q1) mendatang saja akan ada beberapa smartphone flagship yang diperkenalkan.

Salah satunya adalah Galaxy S21 Series yang digadang-gadang akan dirilis Samsung pada bulan Januari.

Jadwal perilisan yang cenderung cepat itu diprediksi oleh sejumlah pengamat dikarenakan keinginan Samsung untuk membajak pengguna iPhone.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Dikabarkan Sudah Masuk Tahap Produksi Massal

Sebab dengan pendeknya jarak antara perilisan iPhone 12 Series dan Galaxy S21 Series, para pecinta smartphone diharapkan akan merasa bingung untuk memilih perangkat di masa depan.

Lalu penggunaan teknologi mutakhir dari berbagai segmen seperti chipset hingga kamera di Galaxy S21 Series juga bisa menjadi faktor beralihnya iPhone user.

Lebih lanjut, Samsung pun kali ini dikabarkan sedang menguji coba kemampuan dari Galaxy S21 di situs penilai GeekBench.

Melansir GSMArena, perangkat flagship yang akan datang itu telah mendapatkan skor penilaian dengan nomor model SM-6991U.

Skor untuk penilaian inti-tunggal perangkat ini bernilai 1.075, sedangkan untuk penilaian multi-inti mencatat angka 2.916.

Baca Juga: Samsung Bakal Rilis Galaxy S21 Series di Bulan Januari, Ini Alasannya

Bocoran sertifikasi GeekBench Samsung Galaxy S21 yang menggunakan chipset dengan kode nama Lahaina Snapdragon 888.
GSMArena

Bocoran sertifikasi GeekBench Samsung Galaxy S21 yang menggunakan chipset dengan kode nama Lahaina Snapdragon 888.

Nilai tersebut memang dapat dikatakan kecil dan cenderung belum mengesankan.

Pasalnya dikatakan kalau ini menunjukkan bahwa Samsung masih berupaya untuk mengoptimalkan perangkat lunak pada Galaxy S21 Series.

Baca Juga: Galaxy Buds Beyond Kantongi Sertifikat 3C, Bundling Dengan Galaxy S21?

Yang menarik dari daftar GeekBench disini adalah spesifikasi yang dibawa oleh Galaxy S21 Series.

Smartphone itu dinilai dengan menggunakan chipset prosesor bernama "Lahaina".

Nama tersebut adalah nama lain dari chip Snapdragon 888 yang baru saja dirilis oleh Qualcomm.

Chip itu pun adalah prosesor terkencang yang akan memberikan kinerja tertinggi dari sebuah smartphone.

Baca Juga: Pengguna Samsung Galaxy S21 Nantinya Bisa Kunci HP Lewat Suara

Jadi dapat diasumsikan kalau Galaxy S21 Series akan menjadi perangkat flagship yang siap bersaing dengan teknologi terbaru.

Mari kita tunggu sampai Samsung merilis tanggal acara terbarunya di tahun 2021.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x