Follow Us

Tampilan Gmail Bakal Berubah, Bisa Lihat Detail Pengirim Email

Zihan Fajrin - Rabu, 25 November 2020 | 20:30
Ilustrasi Gmail.
Zihan Fajrin

Ilustrasi Gmail.

Nextren.com - Google Mail atau Gmail merupakan tempat berkirim surat elektronik sebagai pengganti surat fisik.

Bila mengirim surat melalui kantor Pos memerlukan waktu, dengan Gmail hanya memerlukan beberapa detik asalkan ada jaringan internet.

Dalam mengirim email elektronik ini memerlukan sebuah akun, yang dimana mudah sekali untuk membuatnya.

Dari akun tersebut setiap kalian mengirim email ke orang lain, kontak email kalian akan terungkap.

Baca Juga: Cara Ganti Password Gmail Untuk Meliindungi Akun Agar Tak Diretas

Gmail membuat detail informasi terkait pengirim email menjadi menarik untuk sebagian orang.

Sidebar kanan Gmail memudahkan untuk mengakses informasi dengan cepat.

Pengguna dapat melihat kalender, tugas, atau catatan Anda tepat di sebelah email, memungkinkan kalian untuk referensi silang informasi dan menghindari konflik janji temu.

Nantinya letak sidebar ini akan bertambah yaitu detail Kontak.

Bentuknya akan terlihat jika kalian membuka salah satu email dan detail tentang pengirim akan berada di samping pesan.

Ini cukup baik, karena sebelumnya detail informasi pengirim hanya berbentuk kotak saja.

Tampilan Gmail dengan sidebar baru
Android Police

Tampilan Gmail dengan sidebar baru

Source : Android Police

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest