Penampakan SSD M.2 NVMe (kiri) dan M.2 SATA (kanan)
2. SSD M.2 SATA
Jenis SSD M.2 memiliki ukuran lebih kecil dan ramping ketimbang SSD SATA.Jika Anda baru melihat SSD jenis M.2, mungkin mengira itu merupakan komponen RAM.
Meski ukurannya kecil, SSD M.2 memiliki kecepatan transfer yang tidak jauh berbeda dengan SSD SATA 2,5 inch.
Baca Juga: Pulsa Kartu Telkomsel Masih Ada Tapi Masa Aktif Habis, Ini Cara Perpanjang Tanpa Isi Ulang
Sebab, form factor atau jalurnya masih sama, menggunakan jalur SATA.
Berbeda dengan NVMe yang sudah menggunakan jalur PCIe.
Yang perlu Anda perhatikan adalah penampakan SSD M.2 dan M.2 NVMe hampir mirip.
Perhatikan kaki SSD M.2. SSD M.2 SATA memiliki dua kaki, sedangkan SSD M.2 NVMe punya satu kaki.
Lalu, tidak semua motherboard laptop atau komputer mendukung SSD jenis M.2 SATA ini.
Jadi, baca lagi buku manual atau perhatikan spesifikasi laptop atau komputer Anda terkait dukungan SSD-nya.