Baca Juga: Oppo Relax di ColorOS 11 Bisa Bikin Rumah Serasa Tinggal di Tokyo
Jika mereka memiliki pertanyaan, mereka dapat langsung menghubungi customer service melalui fitur Live Chat dalam aplikasi yang diklaim akan langsung dijawab dalam kurang dari 60 detik.
Semua paket Live.On terdiri dari satu kuota data besar untuk semua aplikasi, jaringan dan waktu penggunaan tanpa batasan kecepatan.
Lalu jika kuota data masih tersisa, ada fitur akumulasi sisa data hingga 1.000GB yang bisa dipakai berikutnya.
Bagi calon pengguna, layanan dilakukan 100% secara digital, jadi pengguna bisa memesan, membayar, mengaktifkan, mengontrol paket dan menghubungi customer service (bukan bot!) dari satu aplikasi.
Baca Juga: Smartfren Beri Akses Facebook Gratis Lewat Fitur Facebook Flex
Paket juga dilengkapi dengan proteksi terhadap koneksi internet terputus saat kuota habis, dengan 3GB Emergency Quota gratis, dan fitur kustomisasi paket dengan berbagai opsi pilihan Add-On.
Berbasis layanan prabayar, Live.On ini tidak menggunakan pulsa, untuk menjamin transparansi dan membebaskan pengguna dari kerumitan mengisi ulang. Paket Power On 25GB: Rp. 80.000,-
● 25GB data valid 24 jam untuk semua aplikasi dan jaringan● Akumulasi data hingga 1000GB● 20 menit nelpon ke semua operator (termasuk landline dan premium)● 20 SMS ke semua operator● 3GB Emergency Quota dengan kecepatan terbatas (128kbps) aktif saat kuota habis.
Baca Juga: UI Customization di ColorOS 11 Bikin Smartphone Oppo Jadi Unik dan Beda
Paket Power Full 50GB: Rp. 125.000,-
● 50GB data valid 24 jam untuk semua aplikasi dan jaringan● Akumulasi data hingga 1000GB● 20 menit nelpon ke semua operator (termasuk landline dan premium)● 20 SMS ke semua operator● 3GB Emergency Quota dengan kecepatan terbatas (128kbps) aktif saat kuota habis.