Skor ini berbeda tipis sekali dengan smartphone lain yang menggunakan Snapdragon 730G.
Sehingga Oppo Reno4 memang sudah masuk ke region smartphone kelas menengah namun lebih condong ke arah atas.
Selanjutnya adalah Geekbench 5 yang mampu mencetak skor 569 single-core dan 1757 multi-core.
Sedangkan 3DMark menunjukkan hasil skor 2482 untuk OpenGL dan 2326 untuk Vulkan.
Angka tersebut sangat baik dan average untuk smarthone di kelas harga 4 - 5 juta.
Baca Juga: Cara Bikin Layar Oppo Reno4 Semakin Keren Dengan Gravity Wallpaper
Test Gaming
Untuk membuktikan performa dapur pacu dari Oppo Reno4 dengan lebih realistis, pengetesan akan dilakukan dengan skenario beberapa game populer.
Saat ini ada 5 game yang dipakai untuk pengujian kali ini yaitu Mobile Legends, PUBG Mobile, Cod Mobile, Ashpalt 9, dan Dragon Raja.
Tampaknya semua game tersebut sudah cukup mewakili berbagai genre game-game yang populer dan memiliki kualitas grafis yang sangat baik.