Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Begini Cara Melihat Dinosaurus Secara 3D Lewat Google Arts dan Culture

Fahmi Bagas - Selasa, 25 Agustus 2020 | 17:00
Ilustrasi penggunaan AR di Google Arts & Culture.
SlashGear

Ilustrasi penggunaan AR di Google Arts & Culture.

Laporan wartawan Nextrem, Fahmi Bagas

Nextren.com - Google Arts & Culture merupakan layanan milik Google yang diperuntukan bagi penggunanya agar bisa melihat tempat-tempat seperti museum dan bangunan bersejarah.

Diluncurkan pada tahun 2011, saat ini platform online tersebut pun menawarkan sejumlah fitur menarik yang bisa dinikmati.

Kamu bisa merasakan berkunjung ke tempat-tempat bersejarah di seluruh wilayah dunia hanya dengan menggunakan smartphone.

Google Arts & Culture juga bisa membuat kamu dengan mudah memiliki pengalaman berkeliling lokasi yang diinginkan tanpa harus keluar rumah.

goBaca Juga: Google Beri Batasan Pihak Ketiga Aplikasi Kamera di Android 11

Penggunaan aplikasi ini Nextren rasa cocok dalam kondisi seperti sekarang, di mana masyarakat harus mengurangi aktivitas agar tidak terjangkit wabah COVID-19.

Lebih dari itu, Google Arts & Culture pun sekarang bisa memunculkan sejumlah koleksi-koleksi dari museum langsung di hadapan kamu, misalnya Dinosaurus.

Google menggunakan teknologi Augmented Reality (AR) untuk menghadirkan benda-benda tersebut untuk menambah pengalaman penggunanya.

Baca Juga: Dua Smartphone Google Ini Diprediksi Rilis Tanggal 30 September 2020

Kamu bisa dengan mudah melihat hewan-hewan purba secara 3D dari beberapa museum seperti State Darwin Museum di Moscow dan Natural History Museum di London.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x