Nextren.com - Para pengguna smartphone tentunya menginginkan sebuah perangkat yang mempuni untuk digunakan saat beraktivitas.
Namun, banyaknya smartphone yang rilis di tahun yang sama membuat konsumen kerap kali kebingungan.
Maka dari itu, ada beberapa situs yang bertugas untuk menilai kinerja dari sebuah smartphone seperti AnTuTu.
Namun tak hanya itu, ada pula lembaga seperti komite European Imaging and Sound Association (EISA).
Baca Juga: 5 Chipset HP Terbaik Sepanjang Paruh Pertama 2020 Versi AnTuTu
EISA memberikan penghargaan untuk smartphone-smartphone terbaik lewat ajang EISA Award.
Untuk tahun 2020, EISA Award sudah diadakan dan telah merilis deretan ponsel terbaik berdasaran kategori masing-masing.
Berikut daftar 5 smartphone terbaik selama periode 2020-2021 di ajang EISA Award.
Baca Juga: Daftar 10 Hape Android Tercepat Bulan Juli 2020 Versi Skor AnTuTu
1. Oppo Find X2 Pro
Pada bagian pertama adalah perangkat smartphone tebaik 2020-2021 pada kategori paling canggih.
Penobatan Oppo Find X2 Pro sebagai perangkat tercanggih bukanlah sesuatu yang mengherankan.