Follow Us

Cara Mudah Membatalkan Email yang Tidak Sengaja Terkirim di Gmail

Dok Grid - Kamis, 12 Oktober 2023 | 10:31
Fitur Gmail
Lifewire

Fitur Gmail

Kalian tidak memerlukan aplikasi tambahan apapun, hanya memanfaatkan fitur bawaan yang sudah ada saja.

Jadi, apabila kalian memperhatikan, setiap kali Email dikirim lewat Gmail, akan muncul sebuah pop up di bagian pojok kiri bawah.

Dalam Pop up tersebut, ada pilihan untuk membatalkan pengiriman Email, yaitu "Undo".

Baca Juga: Cara Mudah Ubah Dokumen Google Docs ke Microsoft Word Tanpa Aplikasi

Tampilan pop up untuk membatalkan Email di Gmail.
Dok. Nextren/Randy

Tampilan pop up untuk membatalkan Email di Gmail.

Jika kalian mengklik tulisan itu, Email akan otomatis dibatalkan.

Namun, kalian harus cepat, sebab pop up hanya muncul dalam waktu 5 detik saja.

Tapi, tenang, kemunculan pop up bisa disesuaikan dengan waktu yang diinginkan

Caranya, pertama buka aplikasi Gmail di laptop, PC, atau handphone yang kalian gunakan.

Lalu, masuk ke menu Settings, yang ada di sana. Pada kolom General, scroll ke bawah hingga ke bagian "Undo Send".

Kemudian, klik tulisannya, lalu atur waktu untuk kalian bisa membatalkan pengiriman email, mulai dari 5, 10, 20, sampai 30 detik.

Apabila sudah selesai, scroll lagi hingga bawah, lalu klik "Save Changes" untuk menyimpan perubahan pengaturan yang dilakukan.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest