Follow Us

Ini Fitur Baru S Pen di Galaxy Note20 Series, Bawa Banyak Kemudahan

Fahmi Bagas - Rabu, 12 Agustus 2020 | 10:00
Ilustrasi S Pen di Samsung Galaxy Note20 Series.
YouTube /Samsung

Ilustrasi S Pen di Samsung Galaxy Note20 Series.

S Pen terbaru Samsung ini hadir dengan tingkatan latensi yang rendah.

Untuk Galaxy Note20 Ultra, kamu bisa merasakan penggunaan S Pen dengan latensi 9ms.

Sedangkan pada versi Note20, tingkat latensi yang diberikan berada di angka 26ms.

Kecepatan itu tentunya lebih baik dibandingkan generasi Note sebelumnya, di mana Note10 Series memiliki latensi sebesar 42ms.

Nextren pun sudah pernah mencoba merasakan pengalaman menggunakan S Pen tersebut dan menilai kalau latensi yang ada nampak seperti sedang menulis langsung memakai pena biasa di kertas.

Baca Juga: Samsung Dikabarkan Akan Buat Chip Untuk Tenagai Perangkat Google

2. Sensor Gyroscope

Sensor Gyroscope memang bukanlah sesuatu yang baru dihadirkan Samsung pada seri Note.

Sensor ini dibuat oleh Samsung untuk memberikan fitur navigasi yang disebut Air Action.

Jadi, kamu melakukan aksi menggunakan S Pen tanpa harus menyentuh layar.

Baca Juga: Leakers Bocorkan Perangkat Charger Lipat Samsung Berkekuatan 9W

Kendati demikian, S Pen di Galaxy Note20 Series mengalami peningkatan dari segi AI yang terdapat pada senor tersebut.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest