Follow Us

Laptop Gaming MSI Bravo 15 Berprosesor AMD Ryzen 4000 Masuk Indonesia, Ini Spek Lengkap dan Harganya

Wahyu Subyanto - Senin, 03 Agustus 2020 | 20:38
Laptop gaming MSI Bravo 15
MSI

Laptop gaming MSI Bravo 15

Nextren.com - MSI baru saja merilis laptop gaming berteknologi 7nm, yaitu Alpha 15 pada tahun lalu.

Alpha 15 ini menunjukkan bahwa All-AMD Prosesor Ryzen Mobile dan GPU Radeon mampu memberikan fondasi yang kuat untuk performa bermain.

Kini MSI meluncurkan produk baru yaitu Bravo 15, untuk menonjolkan keunggulannya di pasar laptop bertenaga AMD.

Bravo tampil penuh semangat lewat logo Thunderbird, dibekali otak prosesor AMD Ryzen 4000 H-Series Mobile terbaru dengan fabrikasi 7nm.

Baca Juga: HP Rilis Laptop Gaming OMEN 15 Versi Terbaru, Ini Spek dan Harganya

Prosesor tersebut disebut bisa menggandakan efisiensi daya dibandingkan generasi sebelumnya.

Performa Bravo 15 ini diklaim sebagai pilihan terbaik untuk laptop gaming kelas menengah.

Pembeli Bravo 15 A4DDR-232ID berprosesor AMD Ryzen 7 4800H, diberikan game Assassin’s Creed Valhalla atau game Godfall secara gratis hingga 3 Oktober 2020, lewat periode penukaran hadiah hingga 7 November 2020.

Laptop bersenjata All-AMD ini juga dirancang untuk memenuhi kebutuhan komputasi para penggunanya lewat performa tinggi dan kestabilan, dengan konsumsi daya yang rendah.

Baca Juga: Asus Kuasai 55 Persen Pasar Laptop Gaming Indonesia di Semester Pertama 2020

Lewat GPU AMD RadeonTM RX 5500M dengan resolusi 1080p, Bravo 15 menjadi lebih unggul dan mampu melampaui performa produk lain.

Ralph Wang, MSI NB Sales & Marketing Director, dalam keterangannya kepada Nextren, tak menyangka dalam kurun waktu kurang dari satu tahun Bravo 15 sudah dikenal oleh banyak pengguna dan dinantikan kehadirannya.

Editor : Wahyu Subyanto

Latest