Iqbaal Ramadhan, sang Brand Ambassador realme Indonesia tersebut juga akan memainkan bass di Svmmerdose, dan akan tampil untuk penampilan musik amal online.
Baca Juga: Cara Cerdik Tiktokers dan Pecinta K-Pop Bikin Kampanye Donald Trump Sepi
Acara penggalangan dana online realme X Svmmerdose Charity Online Session ini juga bekerja sama dengan Kitabisa.com. Para
penonton dapat langsung berdonasi melalui smartphone selama penampilan musik.
Acara realme & Svmmerdose ini juga mengajak anak muda Indonesia untuk berdonasi selama penampilan musik online berlangsung, dengan mencari “realme X Svmmerdose Charity Online Session” di platform Kitabisa.com. Caranya dengan mengunjungi kitabisa.com/realmeXsvmmerdose, lalu pilih tombol “DONASI SEKARANG” dan masukan jumlah donasi, lalu pilih metode pembayaran dan transfer donasi.
Semua dana yang dikumpulkan selama penampilan musik online akan disumbangkan ke salah satu yayasan untuk orang-orang dengan gangguan jiwa "Pondok Kasih Bersaudara". Mereka saat ini mengalami kesulitan dalam menyediakan barang-barang pokok, termasuk peralatan kebersihan dan kesehatan untuk orang-orang dengan gangguan jiwa.
Baca Juga: Gara-gara Pandemi, Jakarta Great Sale di HUT DKI ke-493 Diganti Festival Diskon Belanja Online
Pada kesempatannya realme juga menyampaikan jika mereka berkomitmen untuk terlibat secara aktif membangun masyarakat Indonesia yang lebih baik.
Sebelumnya realme juga telah mengadakan berbagai program untuk membantu meringankan beban orang-orang yang ada di sekitar mereka selama pandemi lewat aksi sosialnya.
Untuk itu, dalam waktu dekat ini realme kembali berbagi kebahagiaan untuk masyarakat dan juga orang dengan gangguan mental, lewat acara realme X Svmmerdose Charity Online Session.
Baca Juga: Spotify Akan Hadirkan Integritas Video, Saingi YouTube Music?