Follow Us

Kebiasaan 'Barang Ghaib' Terulang, Stok Redmi Note 9 dan 9 Pro di Jabodetabek Langka

None - Jumat, 19 Juni 2020 | 21:40
Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Berbekal rasa penasaran, pada Rabu (10/6/2020) siang hingga sore, kami mencoba menghubungi sejumlah Mi Store di Jabodetabek, untuk menanyakan stok Redmi Note 9 dan Note 9 Pro.

Namun dari sejumlah toko yang dihubungi, seperti di ITC Roxy, Serpong, PIM, Kelapa Gading, Atrium Senen, dan Summarecon Bekasi, semuanya tidak ada yang menjawab panggilan telepon.

Baca Juga: OPPO Berhasil Luncurkan Find X2 Series di India, Meski Sedang Konflik China-India

Baru saat menghubungi Mi Store Summarecon Mall Serpong, staff Mi Store mengatakan stok Redmi Note 9 masih tersedia, sedangkan stok Redmi Note 9 Pro hanya tersisa varian Forest Green saja.

Kendati demikian, belum ada informasi lebih lanjut mengenai ketersediaan Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro pada Mi Store cabang lainnya.

Kanal media sosial Xiaomi Indonesia sendiri pada Rabu (17/6/2020) malam mengklaim bahwa Redmi Note 9 telah terjual 11.000 unit.

Meski demikian, Xiaomi Indonesia menyebut stok Redmi Note 9 di e-commerce Akulaku masih tersedia.

Baca Juga: 3 Tips Bisnis Online Ala GoJek Agar Tetap Berkembang Saat Masa Pandemi

Sesi penjualan Redmi Note 9 Pro juga bakal dibuka di e-commerce Shopee pada Kamis (18/6/2020) pukul 13.00 WIB.

Redmi Note 9 dijual di Indonesia dengan harga Rp 2,5 juta untuk varian 4 GB/64 GB dan Rp 2,9 juta untuk varian 6 GB/128 GB.

Sedangkan Redmi Note 9 Pro bisa ditebus dengan harga Rp 3,5 juta (6 GB/64 GB) dan Rp 3,9 juta (8 GB/128 GB).

Selain dijual lewat toko resmi Mi Store, kedua ponsel juga dijual di e-commerce Shopee, Lazada, Akulaku, serta melalui toko ritel resmi Erafone.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest