Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Galaxy A11 Punya Spek Mirip Dengan M11, Ternyata Ini Bedanya

Fahmi Bagas - Jumat, 05 Juni 2020 | 11:44
Samsung Galaxy A11.
Lazada

Samsung Galaxy A11.

Perusahaan membekali spesifikasi ini dengan chipset yang sama yaitu Snapdragon 450.

Selain itu, keduanya juga memiliki variasi RAM yaitu 3GB + 32GB memori penyimpanan yang bisa diperlebar hingga 512GB.

Namun untuk Galaxy M11 diketahui kalau Samsung menyediakan versi yang lebih besar yaitu 4GB RAM + 64GB memori penyimpanan, seperti yang dikutip dari GSMArena.

Render tampilan Samsung Galaxy A11.
Xda Developers

Render tampilan Samsung Galaxy A11.

Baca Juga: Army, Mulai 19 Juni Bisa Pre Order Samsung S20+ Limited Edition BTS

Baterai

Ini lah segmen yang membuat keduanya nampak berbeda.

Galaxy A11 membawa kapasitas baterai sebesar 4.000mAh dengan kemampuan fast-charginig 15W.

Sedangkan untuk Galaxy M11 punya kapasitas yang lebih besar dengan 5.000mAh dan pengisian daya cepat 15W.

Kenapa pihak Samsung menyematkan baterai yang berbeda?

Irfan Rinaldi, selaku Product Marketing Manager Samsung Indonesia mengatakan bahwa ini menyesuaikan untuk segmen pasar antara kedua.

"Untuk seri M, kami lebih mengutamakan pelanggan yang menginginkan ponsel dengan daya tahan lebih tinggi," tuturnya.

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest

x