Nextren.com - Vendor smartphone Infinix ternyata masih punya produk baru di tengah pandemi virus corona saat ini.
Mereka baru saja meluncurkan Infinix Note 7 Lite ke pasar Indonesia, seperti terliat di akunmedia sosial Instagram @infinixid.
Seperti biasa, tak ada acara launching khusus untuk Infinix Note 7 Lite ini, baik offline maupun online.
Infinix Note 7 Lite menjadi tipe terbaru, setelah peluncuran Infinix Hot 9 beberapa minggu lalu di Indonesia.
Baca Juga: Oppo A92s Hadir Dengan Dual Kamera Selfie Seharga 4,8 Juta Rupiah
Desainnya terlihat ramping dengan bezell tipis,dengan punch hole kamera depan 8 MP.
Infinix Note 7 Lite ini dipasarkan seharga Rp 1,999 juta, dibekali spesifikasi layar 6,6 inci ratio 10:9.
Sedangkan kamera belakangnya ada empat buah, yaitu kamera utama 48 MP, dua kamera 2 MPl, dan satu kamera AI Lens.
Baca Juga: Hands On Oppo Reno3 Pro Dengan Dual Kamera Selfie yang Menarik
Kinerjanya ditenagai oleh chipset Mediatek Helio G70 Octa-core 2x2,0 GHz dan 6x1,7 GHz.
Didukung pula oleh memori RAM 4 GB, memori internal 128 GB, dengan berbasis antarmuka XOS 6 Android 10.
Kapasitas baterainya cukup besar, yaitu 5.000 mAh, yang diklaim bisa bertahan 4 hari, didukung oleh Super Charge 2.0 2A.