Follow Us

Program Ramadhan Lebaran XL 2018, Bisa Tukar Hape Lama, Gratis Kuota Axis, Hingga Mudik Gratis

Wahyu Subyanto - Sabtu, 28 April 2018 | 06:40
Allan Bonke Merilis Program Ramadhan dan Lebaran XL Axiata 2018

Allan Bonke Merilis Program Ramadhan dan Lebaran XL Axiata 2018

Untuk mendapatkan paket menarik ini, pelanggan bisa mendapatkannya dengan cara akses via UMB *123# & AXISnet.

Smartphone Xtream Varian Baru

Sementara itu, ada juga promo XL Prabayar dengan XTREAM Smartphone 4G.

Paket Xtream Smartphone 4G memberikan streaming video dengan benefit YouTube Unlimited 24 Jam selama 1 Tahun, 12GB kuota internet (1GB/bulan selama 1 Tahun), Unlimited Nelpon & SMS ke sesama XL, dan iFlix tanpa biaya berlangganan.

Xtream Smartphone 4G ini kini hadir dengan tipe terbaru Xtream 1 PRO seharga Rp 719 ribu melengkapi dua tipe yang telah diluncurkan sebelumnya yaitu Xtream 1 seharga Rp 649 ribu dan Xtream 1 PLUS seharga Rp 939 ribu.

Rangkaian XTREAM Smartphone 4G sudah dibekali Processor Quad Core 1,3 Ghz, dengan 1GB RAM serta 8GB ROM, dan juga fitur Dual 4G ON, Fingerprint dan layar lebar full screen 5,5 inchi untuk Xtream 1 PLUS.

Pelanggan bisa mendapatkannya di Outlet smartphone, handphone center (ITC ambassador, Roxy Mas, dll), e-commerce site (Lazada, Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dll), dan akan tersedia di XL Center mulai Mei 2018.

Mudik Gratis

XL Axiata juga akan menyelenggarakan program mudik bareng khusus bagi para pemilik atau pegawai dari Toko/Retail Outlet (RO) yang terdaftar di XL Axiata.

Program ini direncanakan bisa membawa kurang lebih 1000 peserta pulang ke kampung halaman untuk berlebaran.

XL Axiata menyiapkan 46 kendaraan, dengan tujuan ke Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Lampung. Pendaftaran peserta akan dilakukan dan dikoordinasikan dengan team Sales XL Region Jabodetabek. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest