Follow Us

Callind, Aplikasi Chatting Karya Anak Bangsa Pesaing Berat WhatsApp

Husna Rahmayunita - Minggu, 22 April 2018 | 13:15
Callind
youTube Callind

Callind

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – WhatsApp masih menjadi aplikasi chatting favorit masayarakat.

Tapi tampaknya, aplikasi tersebut kini memiliki pesaing berat yang cukup menjanjikan digunakan untuk berkomunikasi.

Callind (Calling Indonesia), sebuah aplikasi chatting karya anak bangsa diluncurkan Kominfo bertepatan pada Hari Kartini tanggal 21 April lalu.

Momen tersebut dipilih, mengingat Callind diciptakan seorang gadis asal Kebumen, Jawa Tengah bernama Novi Wahyuningsih.

(BACA: Perbandingan Performa Redmi Note 5, OPPO F7, Galaxy A8 (2018) dan Vivo V9)

Dikutip dari berbagai sumber, sejatinya Callind dirintis tahun 2016 dan sampai sekarang masih dalam proses perbaikan.

Meski dalam proses perbaikan, aplikasi tersebut sudah tersedia di Google Store dan bisa didownload oleh semua pengguna android.

Tercatat, sudah lebih dari 350 ribu pengguna mendownload aplikasi yang memiliki rating bintang 4 tersebut.

Konon, dalam waktu dekat Callind juga tersedia untuk iOS dan tak menutup kemungkinan digunakan oleh jutaan manusia.

(BACA: Bos Xiaomi Tuding Pesaing Redmi Note 5, Ada Galaxy A8, OPPO F7 dan Vivo V9)

Apa sih keistimewaannya?

Sama seperti aplikasi chatting lainnya, Callind menawarkan komunikasi yang efektif dan efisien.

Kirim pesan, foto, video dan broadcast message bisa dikirim dan diterima dengan cepat oleh penggunanya.

Tak hanya itu, Callind diklaim dapat digunakan sebagai media untuk membangun usaha karena mendukung iklan dan jual beli produk.

(BACA: Heboh Bayi Xiaomi di Lampung, Fakta Ini Bikin Mi Fans Nyengir Bangga)

Jadi, tak hanya media komunikasi semata tapi juga menawarkan layanan untuk membangun bisnis mikro.

Masih dalam proses pengembangan, Callind masih memiliki kekurangan khususnya dalam bugs seperti yang dirangkum dari komentar pengguna.

Cukup sediakan ruang 30 MB dan kuota atau jaringan internet untuk menikmati layanan Callind.

Dari pada penasaran, yuk buruan download Callind! (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest