Layar Nokia 1.3 dibekali dengan ukuran 5.71 inci dengan adanya teknologi pemrosesan warna HD+.
Selain itu, terkait sistem operasinya, HMD Global menyematkan Android 10 Go Edition yang terbaru.
Pihak HMD Global turur menekankan bahwa penggunaan OS Android ini akan bisa dilakukan oleh ponsel hingga 2 tahun ke depan.
Baca Juga: HP Lama Siap Kembali, Nokia XpressMusic Sudah Kantongi Sertifikat 3C
Kemudian datang dari sektor dapur pacunya, perangkat terbaru ini membawa 1GB RAM yang disandingkan dengan penyimpanan sebesar 16GB memori penyimpanan.
Ruang penyimpanan tersebut juga masih diperlebar hingga 400GB menggunakan memori MicroSD.
Kekuatan lainnya dari Nokia 1.3 adalah dibekali dengan chipset Snapdragon 215.
Prosesor ini nampaknya cukup sesuai dengan sesuatu yang ingin dibawa oleh perangkat tersebut, sebab Snapdragon 215 memang diperuntukan bagi ponsel kelas menengah kebawah.
Baca Juga: Pas Untuk Hape Murah, Chipset Terbaru Qualcomm 215 Hemat Baterai dan 50 Persen Lebih Cepat
Chipset yang rilis tahun lalu itu juga sepertinya mampu untuk mendukung fitur kamera terbaru yang berjalan di dalam perangkat.
Ya, ponsel Nokia ini memiliki sebuah fitur kamera yang paling baru dipasaran.
Menggunakan Google Camera Go, Nokia 1.3 sudah bisa menggunakan fitur terbaru dari aplikasi yaitu foto potrait.