Evercoss S45 hanya membawa kapasitas baterai 1700 mAh saja.
Dengan kapasitas ini, tampaknya kamu juga harus cukup bersahabat dengan aksesoris bernama Powerbank.
Sedangkan untuk urusan kamera, pabrikan hanya mengandalkan kamera belakang beresolusi 5MP dan kamera depan beresolusi 2MP saja.
(BACA:6 Fitur Baru yang Ditawarkan Gmail Setelah Dirombak, Makin Komplit!)
Memang, untuk kamu yang cukup aktif di media sosial dan game, hape ini tak disarankan.
Tapi, jika kamu hanya ingin memiliki smartphone yang sekedar bisa untuk chatting dan video call dengan harga murah, layak coba juga loh.(*)