Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Smartphone Dengan Kode Realme RMX 2063 Dikonfirmasi Bawa Android 10

Fahmi Bagas - Sabtu, 14 Maret 2020 | 15:52
penampakan quad-camera 64MP Realme
Arif/NexTren

penampakan quad-camera 64MP Realme

Nextren.com - Realme beberapa hari kebelakang telah membuat para penggemarnya kebingungan.

Bukan dengan simpang siurnya kabar dari peluncuran smartphone terbaru.

Diketahui perusahaan ini baru saja melaunching Realme 5i dan Realme C3 beberapa waktu lalu.

Kebingungan ini hadir dari penemuan kode terbaru di GeekBench dua hari kebelakang.

Baca Juga: Snapdragon 720G Pertama Kali Dipakai di realme 6 Pro, Segera Hadir Online di Indonesia

Saat itu ditemukan sebuah kode barang dengan membawa nama Realme RMX 2040 dan RMX 2063.

Untuk RMX 2040 digadang-gadang merupakan kode dari perangkat Realme 6i yang akan dirilis dalam waktu yang tidak lama.

Sedangkan untuk kode RMX 2063, masih belum diketahui akan membawa nama pasar apa nantinya.

Dalam sertifikasi GeekBench kala itu ditemukan bahwa perangkat ini dibekali dengan motherboard Atoll.

Atoll merupakan salah satu perusahaan yang memang bergerak dibidang produksi motherboard untuk perangkat-perangkat teknologi.

Selain itu, dilihat dari processornya, sertifikasi tersebut menunjukan kata 'Qualcomm Qualcomm'.

Dari situ kita dapat melihat bahwa pihak perusahaan masih merahasiakan terkait kemampuan chipset yang dibawa oleh smartphone tersebut.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x