Jika dilihat dari paten tersebut, dijelaskan kalau model smartphone itu akan hadir dengan desain layar lipat yang sama seperti Huawei Mate X.
Maka dari itu, nama smartphone ini digadang-gadang akan meluncur sebagai Huawei Mate X2.
Baca Juga: HP Lipat Huawei Mate XS Akan Dijual Lebih Murah Dibanding Mate X
Namun ada sesuatu yang dinilai sebagai pembeda antara keduanya.
Pada generasi sebelumnya, Huawei membuat desain smartphone ini bisa digunakan dengan cara dilipat ke arah luar.
Untuk desain perangkat terbarunya, Huawei disinyalir akan membuat smartphone ini dapat digunakan secara penuh dengan cara membuka layar ke arah dalam.
Jadi nantinya jika dibayangkan, smartphone ini akan memiliki desain layaknya powebank yang memiliki lengkungan pada sisi kanan dan kirinya.
Ada beberapa spesifikasi yang sebenarnya sudah bisa kamu rasakan untuk menilai Huawei Mate X2 ini.
Bocoran tersebut datang dari desain kamera yang akan tersematkan pada perangkat ini.
Dilihat dari gambar paten tersebut, Huawei akan membekali smartphone ini dengan 4 kamera utam yang disematkan pada bagian belakang.
Selain itu, ada pula gambar yang diduga menjadi bagian depan dari perangkat smartphone lipat ini.
Baca Juga: Hape Layar Lipat Huawei Mate X2 Dikabarkan Akan Rilis di Pasar Kuartal 3 Tahun 2020