Samsung membuat challange di media sosial dari 24 Desember 2019 hingga 6 Januari 2020 dengan konten bertemakan "how BLINK are you?".
Pemenang dari konten tersebut bisa menonton Blackpink secara langsung dalam Awesome Live Party yang dilaksanakan langsung di Tennis Indoor Senayan pada tanggal 14 Januari mendatang.
Menanti tanggal tersebut juga, Samsung menyelenggarakan pre order Galaxy A51 pada beberapa e-commerce Indonesia seperti Lazada, JD.id, Blibli, Telesindo.com, Shopee, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka, Elevenia dan situs toko resmi Samsung www.galaxyseries.com.
Penawaran pre order akan dilaksanakan pada tanggal 10 Januari-17 Januari dengan harga 4,1 juta rupiah yang dikatakan lebih murah dari harga di Vietnam sekitar 4,8 juta rupiah.
(*)