Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama
Nextren.com – LG Telah sejak lama merintis hape dengan dua layar.
Sebut saja LG G8X ThinQ yang dirilis sebelum Galaxy Fold hadir di pasar.
Kali ini, LG mematenkan teknologi ponsel layar lipat untuk bersaing dengan Galaxy Fold, Mate X, hingga Moto Razr.
Baca Juga: LG V60 ThinQ Akan Dirilis Dengan Dua Layar di Awal Tahun 2020
LG G8X ThinQ memang memiliki format ponsel lipat, namun tidak dengan kondisi layar yang menyambung.
Artinya, LG G8X ThinQ mampu menggunakan dua layar atau tidak.
Kali ini, perusahaan teknologi asal Korea Selatan tersebut mengajukan hak paten atas teknologi ponsel lipat.
Namun, alih-alih berukuran ponsel, hak paten yang diajukan ini memiliki ukuran menyerupai tablet.
Sehingga, besar kemungkinan LG akan memproduksi tablet dengan model ponsel lipat.
Menariknya, ponsel lipat yang dapat dilipat tersebut dapat ditambahkan dengan ponsel lain sehingga memiliki layar yang lebih luas.