Laporan Wartawan NexTren, Kama Adritya
NexTren.com -Siapa sih yang nggak suka bermain game?
Apalagi sekarang game dapat diakses dengan lebih mudah, berkat semakin terjangkaunya smartphone.
Tapi tahukah kamu berapa umur rata-rata para gamer itu?
Baca Juga: 7 Gamers Terkaya di Tahun 2019, Pendapatannya Bukan Kaleng-Kaleng!
Kalau kamu menebak umur yang muda, hal tersebut dapat dimaklumi karena semakin banyaknya anak remaja yang bermain game.
Kalau kamu bilang umur rata-ratanya di bawah 20 tahun, hal tersebut dapat dimaklumi karena kebanyakan umur atlit eSports yang profesional berkisar di umur segitu.
Namun, ternyata setelah diteliti dan disurvey oleh Lenovo, jawaban atas umur rata-rata gamer itu sungguh mengejutkan dan tidak sesuai dengan bayanganmu.
Hal tersebut disampaikan oleh Ian Tan, Pimpinan Lenovo untuk bagian Gaming di Asia Pasifik.
Beliau menyampaikan bahwa Lenovo serius ingin mengembangkan produk untuk gamers, sehingga mereka kemudian melakukan penelitian terhadap gamer.
Di situlah mereka mendapati bahwa ternyata umur rata-rata para gamers itu ternyata JAUH di atas perkiraan orang.
Baca Juga: 4 Kesalahan Umum Para Gamer PC dan Mobile Yang Bikin Lemot
Umur rata-rata gamer menurut penelitian oleh Lenovo adalah sekitar umur 38 tahun.
Karena banyak orang tua dari generasi gamer sekarang ini juga seorang gamer.
Untuk itu Lenovo juga membuat desain yang tidak hanya ditujukan untuk anak muda melainkan juga untuk generasi milenial dan generasi x.
Desain untuk semua gamer
Fakta tersebut kemudian diperkuat oleh Clifford Chong yang merupakan manajer untuk produk gaming Lenovo.
Ia menjelaskan kenapa Lenovobisamemenangkan banyak penghargaan untuk laptop gaming tahun ini karena beberapa hal berikut ini.
Legion DNA yang dikenal karena kualitasnya. Ini bisa dicapai karena Lenovo juga aktif meminta masukan dari gamers itu sendiri.
Baca Juga: Sebesar Apakah Pasar Gamer di Indonesia Saat ini dan Bagaimana Proyeksinya ke Depan?
Lebih dari 700 gamers dari 3 region diminta masukannya demi memberikan produk yang terbaik untuk gamers.
Selain itu Lenovo juga mendapat masukan dari komunitas non gamers yang memberikan masukan untuk performa dan teknis, seperti misalnya dari industri kesehatan.
Dari situ Lenovo menghasilkan desain modern, yang siap tempur, dan permainan tanpa batas.
Oleh karena itu kini Lenovo Legion dikenal sebagai laptop modern, stylish, dan canggih.
Desain siap tempur
Baca Juga: 6 Pilihan Hape Gaming Rp 1 Jutaan, Cukup Kencang dan Terjangkau
Lenovo Legion disebut siap tempur karena Lenovo menyematkan fitur Legion Coldfront yang dapat menurunkan suhu panas tanpa mengorbankan banyak tenaga.
Berkat masukan dari para gamers, Lenovo menyematkan tombol shortcut untuk mengaktifkan fungsi kipas pendingin sesuai dengan kebutuhan saat itu.
Cukup menekan tombol Fn + Q, gmer bisa memilih kekuatan kipas yang dibutuhkan.
Selain itu Lenovo juga memiliki software bernama Lenovo Vantage yang merupakan pusat kendali untuk mengatur kekuatan hardware dan software dengan sederhana dan mudah.
Desain untuk semua kebutuhan
Namun, demi menjawab kebutuhan para gamer yang berumur 30 tahun ke atas yang umumnya sudah pada bekerja, Lenovo juga memberikan mode Hybrid.
Pada mode Hybrid ini, laptop Legion akan menurunkan semua performa yang biasanya diatur tertinggi atau mentok kanan untuk gaming.
Hasilnya Hybrid mode dapat memberikan laptop dengan umur baterai yang panjang sampai dengan 8 jam tanpa charge untuk digunakan bekerja maupun belajar di sekolah.
Oleh karena itu, desain laptop Lenovo Legion memang bisa menjawab kebutuhan para gamer baik usia yang muda maupun yang di atas umur 38 tahun. (*)