Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren -Bagi pecinta Apple, pastinya sudah paham betul kalau Apple akan secara rutin merilis satu seri ponsel setiap tahunnya.
Tapi untuk tahun depan, sepertinya Apple akan merilis dua seri sekaligus.
Dilansir dari MacRumors, tahun 2020 mendatang Apple akan merilis iPhone 12 dan penerus dari iPhone SE.
Baca Juga: 7 Seri Hape Paling Laku di Tahun 2019, Redmi Note 7 si Hape Ghaib Salah Satunya
Yang akan jadi pembeda dari deretan iPhone 12 adalah ukuran layarnya.
Mulai dari 5,4 inci, 1 tipe dengan 6,1 inci, dan 6,7 inci.
Sementara satu tipe lagi adalah iPhone SE 2 yang kehadirannya juga sudah sangat dinantikan.
Baca Juga: OnePlus Kembali Menyasar Kelas Menengah Lewat Bocoran OnePlus 8 Lite
Berikut ini detail masing-masing iPhone baru berdasarkan bocoran dari analis Apple ternama, Ming-Chi Kuo:
- iPhone 12 5,4 inci: Layar OLED, dual camera, 5G- iPhone 12 6,1 inci: Layar OLED, dual camera, 5G- iPhone 12 6,1 inci: Layar OLED, triple camera, 5G- iPhone 12 Pro Max 6,7 inci: Layar OLED, triple camera, 5G- iPhone SE 2: Layar LCD, single camera, tanpa 5G.