Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren -Sistem Android 10 resmi diluncurkan pada 3 September 2019 lalu.
Sejumlah perangkat tentunya sudah langsung mendapat kesempatan untuk mencoba sistem operasi terbaru ini.
Sayangnya, seperti biasa, penyebaran update Android selalu tidak merata dan tidak serempak.
Baca Juga: Samsung Kejutkan Pengguna, Rilis Android 10 Versi Stabil Untuk S10
Ini jadi salah satu faktor penyebab Android jadi kelihatan lebih lemah dari pesaingnya, iOS.
Kita lupakan sebentar kelemahan itu karena mulai Android 10 ini Google berjanji akan membagikan update lebih cepat dan merata.
Kabar baik datang untuk kalian pengguna Samsung. Merek Korea Selatan ini akhirnya mulai menjadwalkan pembagian Android 10 dalam waktu dekat.
Baca Juga: Ini Daftar 10 Merek yang Akan Mendapatkan Android 10 Dari Google Tahun Ini
Perlu diingat, daftar di bawah ini dirilis oleh Samsung India, jadi buat kalian yang tinggal di Indonesia diahrapkan untuk bersabar.
Nah, dilansir dari Gizmochina, pembagian ini akan dimulai pada bulan Januari 2020.
Seperti biasa juga, Samsung akan membagikannya terlebih dulu untuk jagoan mereka dari kelas flagship.
Baca Juga: Android 10 Akan Tingkatkan Kemampuan Keamanan Face Unlock di Samsung
Jadwal Pembagian Android 10 Samsung India
Januari : Galaxy S9, Galaxy S9+, Galaxy Note 9, Galaxy S10, Galaxy S10+, Galaxy S10e, Galaxy Note 10, dan Galaxy Note 10+.
Maret : Galaxy M20, Galaxy M30, dan Galaxy A30.
April : Galaxy A6, Galaxy A6+, Galaxy A7, Galaxy A9, Galaxy A50, Galaxy A50s, Galaxy A70, Galaxy A70s, Galaxy A80, Galaxy M30s, Galaxy Tab S6, dan Galaxy Fold yang juga akan mendapat update OTA.
Baca Juga: Begini Tampilan Android 10 Beta untuk Samsung dengan OneUI
Juni : Galaxy A8 Star, Galaxy A10, Galaxy A10s, Galaxy A20, Galaxy A30s, Galaxy M10s, Galaxy On6, Galaxy J6, dan Galaxy A20s.
Juli : Galaxy J6+, Galaxy J7 Duo, Galaxy On8, Galaxy J8, Galaxy Tab S4, dan Galaxy Tab S5e.
Agustus : Galaxy Tab A 8 dan Galaxy Tab S5e.
Baca Juga: Adopsi Sistem Operasi iOS 13 Mencapai 50 Persen, Bagaimana Android 10?
September : Galaxy Tab A 10.5 (2018) dan Galaxy Tab A 10.1.
Tentunya daftar di atas belum termasuk seri baru yang pastinya juga akan banyak hadir tahun depan.
Walaupun belum ada kabar untuk Indonesia, tapi kalian bisa sediki berharap karena jadwalnya sudah sampai di India. (*)
Baca Juga: Samsung Sedang Uji Coba Android 10 di Perangkat Galaxy S9 Series