Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
Nextren.grid.id – Penggemar game android pasti tertarik dengan segala sesuatu yang gratis, gratis dalam mengunduh dan gratis dalam memainkannya.
Aktivitas game akan terganggu saat koneksi internet tidak ada, khusus bagi game online nih.
(BACA:Bocoran Xiaomi Mi7, Hape Baru Anti Lemot dengan DesainAduhai)
Tapi hal tersebut bisa diatasi dengan bermain game offline yang tersedia di Google Play.
Berdasarkan pilihan editor, inilah 5 game offline versi android yang mungkin bisa menyenangkan hati.
1. I Love Hue
Penggemar segala sesuatu yang berwarna tak ada salahnya memainkan game yang satu ini, karena kemampuan memilih warnamu akan diuji seutuhnya.
Melalui permainan ini, pemain diajak menyusun puzzle ubin berwarna dengan ketelitian tinggi melalui 4 tawaran tema, yakni: Colour, Harmony, Perception dan Serenity.
Game I Love Hue, telah download 101 ribu kali dan buat kalian yang ingin menguji kesabaran dan ketelitian, game cocok dinikmati.
(BACA:Penasaran Pesan WhatsApp Apa Yang Sudah Dihapus? Ini Cara Mengintipnya)