Follow Us

Smartbox Akari, Cara Cepat Mengubah TV Biasa Menjadi TV Pintar 

Wahyu Subyanto - Senin, 28 Oktober 2019 | 18:25
Smartbox Akari, produk karya anak bangsa
way

Smartbox Akari, produk karya anak bangsa

Nextren.com - 2019. Saat ini kita tidak bisa terlepas dari tautan internet, terutama di kota kota besar.

Bahkan beberapa orang lebih mementingkan kuota internet sebagai kebutuhan prioritas.

Konvergensi antara device satu dengan lainnya tertaut karena koneksi internet.

Era ini pun disebut sebagai era IOT (internet of Things).

Internet of Things merupakan sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus, seperti berbagi data, remote control, dan sebagainya.

Baca Juga: Ternyata, Gunakan Dark Mode Juga Punya Resiko untuk Kesehatan

Termasuk juga pada benda di dunia nyata, kita akan memulai babak baru, misalnya smart home, dimana untuk menyalakan – mematikan lampu cukup dengan melalui instruksi suara.

Bahkan untuk membuka dan mengunci pintu rumah juga bisa diaktivasi melalui perintah

suara. Bisa dibayangkan apa yang selama ini kita tonton di film-film bisa kita alami hari ini.

Jika kita berkunjung ke toko hyperstore yang banyak menjual produk elektronik, maka dengan mudah kita akan menemukan TV Smart.

TV ini juga merupakan embrio IOT.

Baca Juga: Telkomsel Ingin Buka Blokir Netflix di Indonesia, Karena Ada 4 Juta Pelanggan Berusaha Membuka Lewat Beragam Cara

Editor : Wahyu Subyanto

Latest