Nextren.com - Hari ini (15/10), Indosat Ooredoo bekerja sama dengan Facebook meluncurkan “Internet 1O1”.
Ini adalah kampanye nasional untuk meningkatkan adopsi mobile internet di Indonesia dan membantu pengguna internet pemula di Indonesia agar bisa internetan secara optimal.
Caranya lewat berbagai pelatihan di cabang ritel Indosat Ooredoo dan toko-toko eksklusif, terutama di daerah pedesaan.
Kampanye ini adalah bagian dari program CSR Indosat Ooredoo pilar Edukasi, dengan misi mendukung pendidikan di Indonesia lewat pemanfaatan teknologi digital.
Baca Juga: Begini Tampilan Android 10 Beta untuk Samsung dengan OneUI
Internet punya kekuatan dalam menyalurkan suara publik dan membantu mereka menemukan dan membagikan pengetahuan, memperkuat ekonomi dan mengembangkan komunitas.
Akses internet bisa membantu masyarakat mendapatkan hasil yang maksimal dari sumber daya yang kuat lebih dari sekedar konektivitas fisik.
Menurut President Director & Chief Executive Officer Indosat Ooredoo, Ahmad Al Neama, kerjasama dengan Facebook ini di Indonesia diharapkan bisa meningkatkan kesadaran diantara pengguna internet pemula tentang peluang yang ditawarkan oleh internet.
Baca Juga: Menteri Perdagangan Ajak Ibu-ibu Belanja Produk Lokal di e-Commerce
Data dari GSMA Mobile Economy Report tahun 2019 menunjukkan, penetrasi mobile internetdiprediksi akan tumbuh hingga 69% pada tahun 2025.
Artinya ada 24 juta orang di Indonesia yang akan masuk ke ranah online.