Follow Us

Beberapa Syarat Baru Google Untuk Hape Android 2020 Mendatang, Termasuk USB Type-C

Nicolaus Prama - Selasa, 08 Oktober 2019 | 14:15
Google bagikan kesepakatan baru bila ingin menggunakan Android
9to5google.com

Google bagikan kesepakatan baru bila ingin menggunakan Android

Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com – Android adalah sistem operasi open source yang memungkinkan berbagai pihak untuk melakukan kustomisasi.

Meski bersifat terbuka, Google tentu memiliki syarat bagi setiap hape yang akan menggunakan Android.

Google baru saja membagikan syarat baru bagi setiap hape yang akan menggunakan sistem operasi Android.

Baca Juga: Android 10 Mampu Mengubah Alat Bantu Dengar Jadi Headset Bluetooth

Pertama, Google meminta semua hape menggunakan desain trademark ‘Powered by Android’ baru pada 2020 mendatang.

Trademark ‘Powered by Android’ biasanya muncul di layar hape beberapa saat setelah hape dinyalakan dari keadaan mati.

Syarat tersebut masuk dalam kesepakatan Google Mobile Services (GMS) yang harus dipatuhi para produsen hape.

Perubahan tersebut menyesuaikan dengan kehadiran logo Android baru pada Android 10 yang baru saja rilis.

Kesepakatan tersebut akan dilaksanakan mulai 1 Januari 2020 mendatang.

Kedua, sistem Digital Wellbeing dan Parental Control harus disematkan pada hape yang telah dimulai pada 3 September 2019 kemarin.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest