Laporan wartawan Nextren, Muhammad Andika Adistra.
Nextren.com-Salah satu produsen laptop dan teknologi lainnya, Asus, memperlihatkan keberhasilannya di acara yangbelum lama ini mereka selenggarakan.
Dengan memaparkan data milik mereka kepada tamu undangan, terlihat bahwa salah satu produk mereka berhasil mendominasi pasar Indonesia.
Asus sendiri, sudah berambisi untuk mempertahankan tahtanya sebagai raja vendor laptop di Indonesia tahun 2019.
Baca Juga: Untuk Orang Tua, Begini Cara Jaga Privasi Akun dan Blokir Komentar di Instagram
"Kami ingin tahun ini market share di atas 50 persen,"kata Ester (Product Marketing Asus VivoBook) saat peluncuran Asus VivoBook Ultra A412 dan K403 di Jakarta.
Jika hal tersebut tercapai, maka 2019 akan menjadi tahun kelima Asus merajai pangsa pasar laptop di Indonesia.
Untuk itu, Brand Asus akan memperbanyak model dan unit laptop besutannya di Indonesia.
Walaupun masih mengejar targetnya, salah satu produk buatan mereka sudah berhasil menguasai lebih dari 50 persen market share.
Baca Juga: Kabar Gembira! Pocophone F1 Resmi Akan Menerima Update MIUI 11
Produkbuatan pabrikan asal Taiwan ini adalah Asus ROG.