Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Begini Cara Sewa Mobil untuk Taksi Online di Go-Fleet dari Astra dan Go-Jek

Wahyu Subyanto - Kamis, 18 Juli 2019 | 20:45
Ilustrasi GoCar
tribunnews

Ilustrasi GoCar

Solusi Go-Fleet ini diklaim sangat lengkap, mulai dari penyediaan kendaraan, perawatan, layanan perbaikan, perlindungan asuransi, dan monetisasi kendaraan melalui pemasangan iklan.

Baca Juga: Cara Bayar Taksi Blue Bird Pakai TCash, Bisa 'Hutang' Kalau Saldo Kurang

Go-Fleet akan menyediakan mobil baru Avanza dan Grand Xenia.

Dikutip dari kompas.com (19/7), di tahap awal, akan ada 1.000 unit mobil yang akan disediakan.

Bagaimana cara bergabung?

Jika ingin bergabung dengan Go-Fleet, mitra pengemudi wajib membayar uang sebesar Rp 1.500.000 sebagai commitmen fee.

Selain itu, mitra pengemudi juga akan dikenakan biaya Rp 1.180.000 setiap minggunya.

Baca Juga: Murah dan Bertenaga, Ini 4 Hape Rekomendasi Untuk Driver Taksi atau Ojek Online

Namun, biaya itu akan dipotong dari penghasilan pengemudi tiap harinya.

Sehingga dari penghasilannya, pengemudi akan dipotong berkisar Rp 170.000 per harinya.

Untuk dapat bergabung dengan Go-Fleet, calon mitra wajib mendaftar sebagai mitra GoCar.

Setelah itu, pengemudi mesti mengikuti seleksi administrasi, verifikasi, dan training.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x