Follow Us

Box Xiaomi Uji Ketangguhan Redmi K20 Pro Lewat Bottle Cap Challenge

Arif Budiansyah - Minggu, 07 Juli 2019 | 16:56
Peluncuran Redmi K20 Pro
Xiaomi

Peluncuran Redmi K20 Pro

Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah

NexTren.com - Saat ini Bootle Cap Challenge, sebuah tantangan untuk melepaskan tutup botol dengan menggunakan tendangan, sedang viral di Internet.

Sudah banyak artis papan atas baik itu di dalam negeri maupun di luar negeri membuat konten viral ini dan diunggah di media sosial.

Tidak mau kalah, Vice President Xiaomi, Manu Kumar Jain, juga ikut membuat video Bottle Cap Challenge yang direkam langsung lewat ponsel Redmi K20 Pro.

Berbeda dari artis lainnya mampu membuka tutup botol tanpa menjatuhkannya.

Baca Juga: Inilah Hape Flagship Killer yang Baru, Redmi K20 Pro Desain Api!

Lewat video Bottle Cap Challenge yang ia unggah di akun media sosial pribadinya, terlihat bahwa Bos Xiaomi ingin mempromosikan Redmi K20 Pro dengan cara yang berbeda.

Manu Kumar Jain yang gagal melakukan tantangan tersebut, membuat air yang ada di botol tumpah membanjiri ponsel.

Namun, Redmi K20 Pro sendiri telah didukung lapisan anti-air P2i, sehingga ponsel ini memiliki ketangguhan ekstra dari percikan air dalam kapasitas tertentu.

Ia juga secara tidak langsung memamerkan fitur perekaman slow motion 960fps yang ada pada kamera bawaan Redmi K20 Pro.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest