Follow Us

Xbox Project Scarlett Tampil Di E3, Ini Kelebihan Dan Tanggal Rilisnya

Arif Budiansyah - Selasa, 11 Juni 2019 | 09:06
Bocoran spesifikasi Xbox Project Stcarlet
Xbox.com

Bocoran spesifikasi Xbox Project Stcarlet

Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah

NexTren.com - Pada gelaran E3 kali ini, terungkap banyaknya game keren yang segera diluncurkan, tak terkecuali konsol next-gen milik Microsoft yakni Xbox Project Scarlett.

Xbox nampaknya tidak mau kalah dengan Sony Playstation yang secara resmi telah mengkonfirmasi pengembangan konsol terbarunya, Playstation 5.

Dalam acara E3 2019 ini, Microsoft pun mengeluarkan sebuah video trailer tentang konsol next-gen dari Xbox yang direncakan hadir pada 2020.

Sayangnya, belum banyak detail spesifikasi yang dibocorkan dalam video tersebut.

Baca Juga: Rayakan Game Expo E3, Microsoft Store Diskon Game Xbox One Sampai 75 Persen

Dilansir dari halaman resmi Xbox, pihaknya menyatakan kalau konsol ini akan menggunakan prosesor AMD yang dirancang khusus, RAM GDDR6, dan penyimpanan SSD generasi terbaru.

Microsoft juga mengklaim kalau Xbox Project Scarlett memiliki kekuatan 4 kali lipat dari konsol terdahulunya, Xbox One X.

Jika itu memang benar, maka bisa dispekulasikan kalau konsol next-gen ini akan bisa menangani grafis 8K, memiliki kecepatan 120fps, hingga teknologi Ray Tracing.

Baca Juga: Microsoft Buat Xbox One S Edisi Fortnite Terbatas Dengan Warna Ungu

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest