Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren.com -Lebih dari 75% smartphone yang ada di dunia saat ini menggunakan Android sebagai sistem operasinya.
Yap, Android memang sukses mendominasi pasar smartphone sejak pertama kali rilis taun 2008 lalu.
Bahkan merek tertentu seperti Nokia yang awalnya menggunakan sistem operasi sendiri, sekarang sudah mulai mantap menggunakan Android.
Tapi sebenarnya smartphone apa sih yang dapat kesempatan jadi pengguna Android pertama di dunia?
Jawabannya adalah HTC Dream.
Baca Juga: Nonton Netflix Pakai Paket Data Butuh Kuota Berapa Banyak Sih?
Kembali ke tahun 2005 silam, Google akhirnya resmi mengakuisisi Android untuk jadi anak perusahaannya.
Dengan projek jangka panjang untuk menciptakan sistem operasi modern yang merubah era handphone menjadi smartphone.
Tahun 2008, HTC Dream alias HTC G1 atau T-Mobile G1 (versi Amerika Serikat) jadi pilihan Google untuk mencoba Android pertama.
Diberi nama "Dream" sebagai tanda kalau ponsel ini akan jadi awal revolusi di dunia ponsel modern.