Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren.com - Saat ini smartphone sudah jadi salah satu kebutuhan primer alias kebutuhan utama setiap orang.
Bahkan, saat ini satu orang bisa saja memiliki lebih dari satu smartphone.
Sebagai kebutuhan utama, hape selalu kita bawa ke manapun kita pergi bahkan ketika tidur pun smartphone masih setia ada di samping kita.
Tapi kalian semua perlu waspada terhadap paparan radiasi dari sinyal smartphone yang ternyata bisa menyebabkan gangguan kesehatan.
Berikut ini beberpa gangguan kesehatan yang bisa muncul akibat paparan radiasi smartphone.
Baca Juga: Penting! Beberapa Hal Yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Membeli Drone
1. Sakit Kepala
Salah satu yang paling sering terjadi adalah sakit kepala.
Wajar saja karena setiap menerima telepon, smartphone pasti berada di dekat kepala.
Pada umumnya, mulai dari sakit kepal sampai vertigo bisa terjadi akibat radiasi ini.